TRIBUNNEWS.COM – Partai Gerindra memutuskan kembali mengusung Prabowo Subianto sebagai calon presiden di Pemilihan Presiden (Pilpres) 2029, meskipun saat ini ia baru menjabat sebagai Presiden RI.
Lantas bagaimana dengan PDIP, apakah akan kembali mengusung Ganjar Pranowo sebagai capresnya seperti Pilpres 2024 lalu?
Menanggapi hal tersebut Ketua DPP PDIP bidang Pemerintahan dan Otonomi Daerah, Ganjar Pranowo mengatakan bahwa PDIP bukanlah partai yang gemar mengikuti partai lain.
Ganjar menegaskan PDIP selalu menghormati sebuah proses.
Sehingga ketika ada partai tertentu yang sudah menentukan sikap politiknya, maka PDIP akan menghormatinya.
“Kita bukan ikut-ikutan tapi kita menghormati sebuah proses. Ketika kemudian ada partai yang sudah menentukan dirinya untuk membuat sikap politik, tentu kita hormati,” kata Ganjar dilansir Kompas TV, Sabtu (15/2/2025).
Terkait kemungkinan dirinya kembali maju di Pilpres 2029, Ganjar tak memberikan jawaban pasti.
Ganjar menyebut, PDIP mempunyai mekanismenya tersendiri dalam menentukan sikap partai.
Yakni melalui konsolidasi, hingga penentuan sikap lewat kongres PDIP.
Oleh karena itu Ganjar merasa PDIP tak akan terburu-buru untuk menentukan siapa sosok capres yang akan diusung di Pilpres 2029 mendatang.
Baca juga: Prabowo Subianto Dicalonkan untuk Pilpres 2029, Rampai Nusantara Siap Mendukung
Apalagi mengumumkan sosok capres yang akan diusung hanya karena mengikuti langkah partai lain.
“Kalau PDIP ada mekanismenya, kita sedang menyiapkan konsolidasi, kita sedang menyiapkan kongres gitu ya.”
“Kalau kita secara kelembagaan sudah ada mekanismenya, jadi kita bukan yang kesusu dan ikut-ikutan,” tegas Ganjar.
Prabowo Diusung Kembali Maju Pilpres 2029
Gerindra telah menggelar acara Kongres Luar Biasa (KLB) yang digelar di Hambalang, Bogor, Jawa Barat, Kamis (13/2/2025), kemarin.